pengaruh pengaruh latihan renang menggunakan fins dan paddle terhadap kecepatan renang gaya bebas 50 meter pada atlet maninjau swimming club
##plugins.themes.academic_pro.article.main##
Abstract
Penelitian ini berawal dari kenyataan yang ada, bahwa masih rendahnya kecepatan renang 50 meter gaya bebas yang dimiliki oleh atlet Maninjau Swimming Club. Ini dibuktikan dari lomba renang yang diikuti oleh atlet, di mana club ini baru berdiri, Maninjau Swimming Club tidak pernah mendapatkan medali. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh latihan dengan menggunakan fins dan paddle terhadap kecepatan renang 50 meter gaya bebas, Penelitian ini merupakan penelitian pra eksperimen. Teknik pengambilan datanya menggunakan tes kecepatan renang gaya bebas 50 meter. Subjek penelitian adalah KU II Maninjau Swimming Club yang berjumlah 8 orang dipilih dengan menggunakan teknik total sampling. Penelitian dilakukan di Maninjau Swimming Club. Teknik analisis data menggunakan statistika inferensial dengan uji t pada taraf signifikan 5%. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh yang signifikan dari latihan one arm drill menggunakan fins dan paddle terhadap kecepatan renang 50 meter gaya bebas Bebas atlet renang Maninjau Swimming Club. Latihan tersebut dapat meningkatkan kecepatan renang 50 meter gaya bebas Bebas atlet Maninjau Swimming Club, diperoleh hasil thitung = 9,615 > ttabel = 1,894. Jadi, Ho di tolak sedangkan Ha diterima.