Pengaruh Latihan Bola di gantung ketepatan smash bola voli siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 kamang magek

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

syarif hidayatullah
alex aldha yudhi
witarsyah witarsyah
umar umar
yogi setiawan

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah kurangnyaketepatan smash siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kamang Magek.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh latihan memukul bola digantung terhadap ketepatan smash bolavolisiswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kamang Magek.Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu, yang dilakukan terhadap ketepatan smash bolavoli siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kamang Magek. Populasi dalam penelitiaan ini siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kamang Magek yang berjumlah 22 orang terdiri dari putra 12 dan putri 10. Sampel penelitian adalah seluruh siswa laki laki ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kamang Magek sebanyak 12 orang, dengan teknik purposivesampling. Instrumen tes yang digunakan dalam penelitian ini yaitu tesketepatan smash, sedangkan teknik analisis data statistik menggunakan uji normalitasliliefors , uji homogenitas data dan uji-t dengan taraf signifikan ɑ=0,05.Hasil penelitian yaitu, Terdapat pengaruh latihan memukul bola digantungterhadap ketepatan smash diperoleh bahwa thitung= 10,73> ttabel=1,79, maka diperoleh nilai rata-rata pre test=5,42 dan nilai rata-rata post test=12,67, karena nilai rata-rata post test lebih besar dari nilai rata-rata pre test maka terjadi peningkatan ketepatan smash sebesar = 7,25. jadi dengan diberikannya latihan memukul bola digantung kepada siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 Kamang Magek memberikan pengaruh terhadap peningkatan ketepatan smash.


Kata Kunci : Latihan Memukul Digantung, Ketepatan Smash

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
hidayatullah, syarif, yudhi, alex aldha, witarsyah, witarsyah, umar, umar, & setiawan, yogi. (2023). Pengaruh Latihan Bola di gantung ketepatan smash bola voli siswa ekstrakurikuler SMA Negeri 1 kamang magek. Gladiator, 3(2), 93-104. https://doi.org/10.24036/gltdor93022

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.