Hubungan Kelentukan Pergelangan Tangan Terhadap Keterampilan Servis Forehand Sidespin Pada Atlet Ptm Iprc Kota Padang

##plugins.themes.academic_pro.article.main##

Muhammad Ryandinata
Ikhwanul Arifan
Masrun Masrun
Jeki Haryanto

Abstract

Masalah pada penelitian ini ialah rendahnya keterampilan servis forehand sidespin dikarenakan kurangnya kelentukan pergelangan tangan pada atlet sehingga kurang maksimal prestasi yang diraih oleh atlet PTM IPRC Kota Padang. Dengan variabel kelentukan pergelangan tangan terhadap keterampilan servis forehand sidespin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kelentukan pergelangan tangan terhadap keterampilan servis forehand sidespin. Penelitian ini ialah jenis penelitian ex post facto dengan analisis korelasional. Populasi pada penelitian ini berjumlah 20 orang atlet. Pengambilan sampel ini dilakukan dengan mengunakan teknik sampel jenuh yaitu teknik pemilihan sampel dengan mengambil seluruh anggota populasi yang berjumlah 20 atlet. Instrumen penelitian ini melalui tes kelentukan pergelangan tangan dan tes keterampilan servis dilaksanakan dengan tes keterampilan servis. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis korelasi product moment (korelasi sederhana dan korelasi ganda) dengan taraf signifikan α = 0,05. Hasil penelitian ialah Terdapat hubungan yang signifikan antara kelentukan pergelangan tangan  terhadap keterampilan servis forehand sidespin pada atlet PTM IPRC Kota Padang dengan nilai koefesien korelasi sebesar rhitung0,484> rtabel0,444 dan koefesien distribusi thitung2,32> ttabel1,78.


Kata Kunci : Kelentukan Pergelangan Tangan, Keterampilan Servis

##plugins.themes.academic_pro.article.details##

How to Cite
Ryandinata, M., Arifan, I., Masrun, M., & Haryanto, J. (2024). Hubungan Kelentukan Pergelangan Tangan Terhadap Keterampilan Servis Forehand Sidespin Pada Atlet Ptm Iprc Kota Padang. Gladiator, 44(2), 289-304. https://doi.org/10.24036/gltdor968022

Most read articles by the same author(s)

Obs.: This plugin requires at least one statistics/report plugin to be enabled. If your statistics plugins provide more than one metric then please also select a main metric on the admin's site settings page and/or on the journal manager's settings pages.